Cirebon – Program Ketahanan Pangan Bergizi yang dikelola Polsek Talun, Polresta Cirebon, Polda Jabar, terus menunjukkan perkembangan yang baik. Lahan pekarangan yang ditanami berbagai jenis tanaman pangan, seperti terong dan cabai, kini tumbuh subur berkat perawatan intensif dari Kapolsek Talun, AKP Ngatidja, S.H., M.H., bersama seluruh personel Polsek Talun.
Baca juga:
Baharkam Polri Evaluasi Penanganan Pandemi
|
Setiap hari, anggota Polsek Talun secara rutin melakukan berbagai kegiatan perawatan, termasuk menyiram, memberikan pupuk, membersihkan tanaman, hingga penggemburan tanah. Langkah-langkah ini dilakukan untuk memastikan tanaman tumbuh dengan baik dan memberikan hasil yang optimal.
“Perkembangan lahan Pekarangan Pangan Bergizi Polsek Talun sangat memuaskan. Tanaman seperti terong dan cabai tumbuh subur, berkat perawatan yang teratur dan penggunaan pupuk kandang, ” ujar AKP Ngatidja pada Senin (9/12/2024).
Program ini tidak hanya bertujuan untuk mendukung ketahanan pangan, tetapi juga memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya bercocok tanam di lahan pekarangan. Dengan menggunakan pupuk organik dan teknik perawatan yang sederhana, hasil panen yang sehat dan bergizi dapat tercapai.
Kapolresta Cirebon, Kombes Pol. Sumarni, S.I.K., S.H., M.H., menyampaikan apresiasinya terhadap upaya Polsek Talun. “Program ini merupakan langkah konkret yang bermanfaat bagi masyarakat, sekaligus memperlihatkan bagaimana Polri dapat berkontribusi langsung dalam mendukung ketahanan pangan lokal, ” ujar Kapolresta Cirebon.
Melalui program ini, Polsek Talun menunjukkan komitmen untuk terus mendukung terciptanya masyarakat yang lebih mandiri dalam hal pangan, sekaligus mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat.