Ketua MUI Kabupaten Cirebon Imbau Masyarakat hingga Peserta Pemilu 2024 Kawal dan Jaga Kondusivitas

    Ketua MUI Kabupaten Cirebon Imbau Masyarakat hingga Peserta Pemilu 2024 Kawal dan Jaga Kondusivitas

    CIREBON - Ketua MUI Kabupaten Cirebon sekaligus Pengasuh Pondok Pesantren Babakan Ciwaringin, KH. Zamzami Amin mengajak seluruh masyarakat hingga peserta Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, yakni partai politik dan calon anggota legislatif untuk selalu mengawal serta menjaga kondusivitas.

    "Ada agenda penting yang harus jadi perhatian oleh  komponen masyarakat yaitu Pemilu 2024 sehingga mulai dari sekarang mari kita jaga suasana kondusif yang telah terbangun, " katanya, Rabu (14/6/2023).

    Menurutnya, keharmonisan antara peserta Pemilu 2024, pemangku kepentingan, serta masyarakat harus tetap terjaga menjelang agenda pesta demokrasi lima tahunan tersebut. Selain itu, masyarakat Kabupaten Cirebon jangan mudah terprovokasi dengan adanya berita-berita hoaks yang disinyalir menjadi pemicu situasi tidak kondusif.

    "Kita semua harus waspada terhadap potensi konflik yang akan muncul di sekitar kita. Saya berharap seluruh peserta Pemilu, segenap pemangku kepentingan, dan seluruh elemen masyarakat bersama Polresta Cirebon senantiasa menjaga keamanan serta ketertiban di wilayahnya masing-masing, " ujarnya.

    Menurutnya, dengan menjaga kondusivitas dan keharmonisan antara pihak terkait maka diharapankan pelaksanan Pemilu 2024 di wilayah Kabupaten Cirebon dapat terlaksana dengan aman, tertib, dan kondusif sehingga pembangunan pun dapat berjalan lancar.

    "Saya juga mengimbau kepada para peserta pemilu agar tidak melakukan kampanye yang provokatif, serta kepada seluruh elemen masyarakat juga harus dewasa dalam menyikapi dinamika yang terjadi dan menggunakan hak pilihnya pada pelaksanaan Pemilu 2024 mendatang, " pungkasnya.

    polresta cirebon kapolresta cirebon
    Panji R

    Panji R

    Artikel Sebelumnya

    Antisipasi C. 3 Polsek Susukanlebak Laksanakan...

    Artikel Berikutnya

    Menciptakan Situasi Kamtibmas Polsek Pabuaran...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Dittipideksus Bareskrim Sita Miliaran Uang Hingga Aset Dari Kasus Net89
    Gugur dalam Tugas, Jenazah Bripka Anumerta Ronald M. Enok Diterbangkan ke Jayapura dan Dimakamkan di Sentani
    DENSUS 88 AT POLRI Berikan Pembekalan Wawasan Kebangsaan kepada Santri Pondok Pesantren Ash Shobirin Kuningan
    habinkamtibmas Sambang dialogis
    Patroli dialogis dan sambangi desa Ambit kecamatan Waled kab Cirebon serta menyampaikan Pesan Kamtibmas
    Anggota Pos Pam Kanci Polresta Cirebon Bantu Warga Menyebrang Jalan
    Densus 88 AT Polri Idensos Satgaswil Jabar Gelar Road Show Gerakan Toleransi di Ponpes ASH Shobirin Cirebon
    Kapolsek Karangsembung Gelar Jumat Curhat Bersama dengan Perangkat Desa, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Warga Desa Karangsembung
    Giat Jumat Curhat bersama Kapolsek Gegesik Polresta Cirebon Polda Jabar bersama Para Kanit dan Babinkamtibmas bertempat di Wilayah Kec. Gegesik.
    Bhabinkamtibmas Polsek Babakan Polresta Cirebon Sambang dan Himbau Kamtibmas pada Warga Desa Binaan
    Anggota Pos Pam Kanci Polresta Cirebon Bantu Warga Menyebrang Jalan
    Bhabinkamtibmas Desa Cisaat Polsek Dukupuntang Polresta Cirebon Hadiri Giat Halal Bihalal dan Sosialisasi Pesantren Sepakbola Birruna
    Sinergitas TNI-Polri Polsek Sumber Polresta Cirebon dalam Pam Hiburan Organ Tunggal di Acara Pernikahan
    Bhabinkamtibmas Polsek Babakan Polresta Cirebon Sambang dan Himbau Kamtibmas pada Warga Desa Binaan
    Polsek Talun Polresta Cirebon Patroli Dialogis
    Polsek Karangsembung  Polresta Cirebon Patroli Desa Upaya Jaga Keamanan
    Sambangi siswa dan guru SMK Muhammadiyah Lemahabang yang sedang donor darah, Bhabinkamtibmas Leuwidingding berikan support dan pesan kemanusiaan.
    Bhabinkamtibmas Bantu Lansia/Jompo pulang ke Rumah setelah selesai Menyumbangkan Suaranya di pemilu 2024.
    Giat Polsek Pangenan Patroli dialogis dengan karyawan Alfamart Desa Pengarengan Kecamatan Pangenan
     Laporan Kegiatan sertijab Kuwu Desa Cangkring Kec. Plered Kab. Cirebon.

    Ikuti Kami