Jelang Pilkada Serentak 2024, Kapolsek Susukan dan Muspika Perkuat Dialog Persatuan di Desa Bunder

    Jelang Pilkada Serentak 2024, Kapolsek Susukan dan Muspika Perkuat Dialog Persatuan di Desa Bunder

    KAB. CIREBON – Guna menjaga situasi yang aman, damai, serta memperkuat persatuan dan kesatuan masyarakat menjelang Pilkada Serentak 2024, Kapolsek Susukan, AKP Dwi Susanto, S.H., bersama jajaran Muspika Kecamatan Susukan menggelar kegiatan Jumat Curhat di Desa Bunder. Kegiatan ini dihadiri tokoh agama, Kuwu, dan masyarakat setempat untuk membahas langkah-langkah strategis menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

    Kapolsek menyampaikan tiga poin utama kepada masyarakat, yaitu:

    1. Menghindari tindakan ilegal, seperti penimbunan pupuk atau penjualan barang terlarang.
    2. Tidak mudah terprovokasi oleh berita hoaks yang beredar di media sosial.
    3. Bersama-sama menjaga keamanan, ketertiban, serta memperkuat semangat persatuan dan kesatuan untuk mendukung kelancaran Pilkada Serentak 2024.

    Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek juga memberikan imbauan tegas terkait larangan penggunaan knalpot brong atau bising pada kendaraan. “Selain mengganggu kenyamanan dan ketenangan masyarakat, terutama di lingkungan padat penduduk, knalpot bising juga berdampak buruk bagi kesehatan akibat polusi suara, ” ujar AKP Dwi Susanto.

    Ia juga mengingatkan masyarakat untuk waspada terhadap isu-isu yang dapat memecah belah. “Persatuan dan kesatuan adalah kunci agar kita bisa menghadapi Pilkada dengan damai dan demokratis. Jangan sampai kita terpecah hanya karena perbedaan pilihan, ” tambahnya.

    Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, S.I.K., S.H., M.H., melalui Kapolsek Susukan, menegaskan pentingnya edukasi kepada masyarakat untuk memperkuat kesadaran dan tanggung jawab sosial dalam menjaga harmoni di tengah keberagaman.

    “Dengan menjaga persatuan, meningkatkan rasa saling menghormati, dan mematuhi aturan, kita dapat mewujudkan lingkungan yang kondusif. Ini menjadi kunci kesuksesan Pilkada Serentak 2024 agar berlangsung aman, lancar, dan tertib, ” jelas AKP Dwi Susanto.

    Melalui kolaborasi antara kepolisian, pemerintah daerah, dan masyarakat, Kecamatan Susukan diharapkan tetap menjadi wilayah yang damai, bersatu, dan siap mendukung kelancaran agenda demokrasi.

    polrestacirebon
    Panji Rahitno

    Panji Rahitno

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Sedong Meningkatkan Patroli Jelang...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Kaliwedi Tingkatkan Kamtibmas, Anggota...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kapolresta Cirebon Berikan Pelatihan Ekonomi Kreatif Membuat Nasi Goreng Untuk ABH
    Polisi Buka Posko Pelayanan untuk Warga Korban Kebakaran di Kemayoran
    Dittipidsiber Tangkap Pelaku Deepfake Presiden Prabowo dan Pejabat Negara Lainnya
    Tim K-9 Polda Jateng Berhasil Temukan Jenazah Bayi 5 Bulan yang Tertimbun Tanah Longsor
    Brimob Bergerak Bantu Evakuasi Korban Banjir dan Longsor di Jateng
    Bhabinkamtibmas Polsek Babakan Polresta Cirebon Sambang dan Himbau Kamtibmas pada Warga Desa Binaan
    Anggota Pos Pam Kanci Polresta Cirebon Bantu Warga Menyebrang Jalan
    Giat Jumat Curhat bersama Kapolsek Gegesik Polresta Cirebon Polda Jabar bersama Para Kanit dan Babinkamtibmas bertempat di Wilayah Kec. Gegesik.
    Densus 88 AT Polri Idensos Satgaswil Jabar Gelar Road Show Gerakan Toleransi di Ponpes ASH Shobirin Cirebon
    Kapolsek Karangsembung Gelar Jumat Curhat Bersama dengan Perangkat Desa, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Warga Desa Karangsembung
    Anggota Pos Pam Kanci Polresta Cirebon Bantu Warga Menyebrang Jalan
    Bhabinkamtibmas Polsek Babakan Polresta Cirebon Sambang dan Himbau Kamtibmas pada Warga Desa Binaan
    Sinergitas TNI-Polri Polsek Sumber Polresta Cirebon dalam Pam Hiburan Organ Tunggal di Acara Pernikahan
    Bhabinkamtibmas Desa Cisaat Polsek Dukupuntang Polresta Cirebon Hadiri Giat Halal Bihalal dan Sosialisasi Pesantren Sepakbola Birruna
    Polsek Talun Polresta Cirebon Patroli Dialogis
    Polsek Karangsembung  Polresta Cirebon Patroli Desa Upaya Jaga Keamanan
    Sambangi siswa dan guru SMK Muhammadiyah Lemahabang yang sedang donor darah, Bhabinkamtibmas Leuwidingding berikan support dan pesan kemanusiaan.
    Bhabinkamtibmas Bantu Lansia/Jompo pulang ke Rumah setelah selesai Menyumbangkan Suaranya di pemilu 2024.
    Giat Polsek Pangenan Patroli dialogis dengan karyawan Alfamart Desa Pengarengan Kecamatan Pangenan
     Laporan Kegiatan sertijab Kuwu Desa Cangkring Kec. Plered Kab. Cirebon.

    Ikuti Kami